Tiara Alincia Fitri, Masinis Perempuan untuk MRT
- Post AuthorBy Yalie Airy
- Post DateMon Apr 16 2018
Perempuan itu bisa menjadi apa saja, sudah tidak jaman lagi perempuan ingin menjadi ini dilarang, ingin menjadi itu dilarang.
Kamu itu perempuan, tidak pantes jadi bla… bla… bla ….
Helo….
Sekarang perempuan bisa menentukan sendiri ingin menjadi apa dan seperti siapa, tentunya tanpa harus menyalahi kodrat. Seperti gadis cantik yang satu ini, dia memilih untuk menjadi seorang masinis. Dia adalah Tiara Alincia Fitri, gadis 21 tahun ini memilih untuk menjadi masinis wanita pertama bersama lima orang temannya. Yaitu, Laras, Indri, Desi, Amel dan Alfi. Selama ini belum ada masinis perempuan baik itu KRL maupun MRT.
Awalnya Tiara masuk ke dunia perkeretapian sebagai passenger service. Hingga akhirnya dia ditawari untuk menjadi masinis, awalnya ia tak berniat ke sana. Tapi rupanya orang-orang di sekelilingnya mendukung hingga akhirnya ia pun optimis untuk menjadi seorang masinis. Tiara adalah lulusan Akademi Perkereta-apian Indonesia di Madiun. Dan dia juga pernah mengikuti diklat di Malaysia.
Tiara dan kelima temannya akan mengoperasikan MRT di Jakarta yang akan mulai beroperasi tahun depan. Kemarin, Kamis tanggal 22 April 2018 mereka sudah menjajal depo MRT yang dihadiri oleh Gubernur Anis Baswedan, di Lebak Bulus, Jakarta Selatan dan Tiara adalah masinis perempuan yang mendampinginya.
Dengan menjadi seorang masinis MRT Tiara dan kawan-kawan berharap bisa membantu masyarakat dalam melakukan aktifitasnya.
Apa yang menjadi pilihan Tiara adalah salah satu bentuk dari hasil emansipasi wanita. Mereka bisa membuktikan bahwa perempuan pun bisa menjadi seorang masinis. Bisa menjadi apa pun yang mereka inginkan dan impikan. Apa yang Tiara lakukan bisa menjadi motivasi bagi perempuan lain untuk bisa meraih impian mereka dengan optimis.
Web kolaboratif, konten adalah tanggung jawab penulis (Redaksi)